Tutorial Stream Windows ke PSVita Dengan Homebrew PC Link

https://versagames.blogspot.co.id/

Bagi kamu sebagian gamer geek pasti pernah mencoba homebrew PSP-disp. Homebrew ini dapat dijalankan di PSP yang berfungsi sebagai monitor tambahan windows ke PSP dengan memanfaatkan koneksi stream internet. Tentu saja kita sebagai pengguna Vita berharap banyak agar homebrew yang serupa dengan PSP-disp tersebut dapat diimplementasikan di PSVita.
Tidak menunggu lama, developer Arkanite akhirnya merealisasikan hal ini dengan merilis homebrew PC-link. Rencananya homebrew ini akan dirilis berbarengan dengan natal 2017


Apa itu PC Link?
PC Link adalah homebrew untuk PSVita yang mempunyai kemampuan untuk mengalirkan dan mengendalikan konten dari PC ke VITA. VITA pada dasarnya diperlakukan seperti monitor tambahan dalam kasus ini. Perlu diingat, program ini masih dalam tahap beta, mungkin masih ada bug dan glitch disana sini. Bug dan glitch tersbut diterakan dengan jelas oleh Arkanite  pada media sosialnya:

Saya akan merilis PC Link ke Open Beta agar semua orang dapat bermain selama liburan. homebrew ini masih memerlukan perbaikan disana-sini, termasuk memperbaiki dukungan Audio. Tapi menurut saya untuk saat ini, program tersebut sudah dapat dipergunakan walaupun tanpa audio.  

Seperti yang dikutip dari pernyataan Arkanite, PC-link masih dalam rilis Open beta alias masih dalam tahap pengembangan. Dan walaupun dalam rilis ini tanpa support audio, menurut penuli hal ini tidak menjadi masalah.  Karena untuk audio, kamu dapat menggunakan kabel jack 3.55 mm dari PC/Laptop ke speaker.


Cara install
- Silahkan download dari link yang disediakan  Link
- Unzip file hasil download, dan lakukan proses instalasi VPK sebagaimana biasa
- Buka folder "streamer" pada PC, dan jalankan Pclink.exe, klik allow acces apabila muncul pop up pemberitahuan
- Pada PSVita, pilihlah "connection manager" dan masukkan ip address PC


Kesimpulan
Menurut penulis, homebrew ini sangat bermanfaat untuk stream gaming ataupun sekedar nonton video yang diputar dari PC agar bisa di stream pada PSVita. Setidaknya kita bisa main game PC sambil tiduran, ataupun away dari Laptop/PC. Dan perlu diingat, untuk menjalankan homebrew ini, kamu  harus punya koneksi internet yang stabil dan minimal mempunyai speed 20mbps++ agar tidak terjadi LAG atau perlambatan tampilan windows pada PSVita.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tutorial Stream Windows ke PSVita Dengan Homebrew PC Link"

Post a Comment